Membingungkan Tapi Seru? Bahas Anime Wonder Egg Priority

So, di artikel kali ini kita akan membahas salah satu anime winter yang menurut aku agak sedikit membingungkan tapi cukup seru dan bagus. Anime ini berjudul Wonder Egg Priority. Jadi, kalian yang udah nonton pasti cukup bingung dengan anime ini kan? Kalau iya, berarti sama aku juga hehe. Tapi disini aku akan mencoba sedikit jelaskan tentang apa anime ini dan apa yang sebenarnya terjadi dengan Ohto Ai. Ini akan mengandung spoiler ya, yang belum nonton silahkan nonton dulu animenya. Mungkin artikel kali ini akan sedikit panjang. Siap? Oke, lets check this!
Dunia Mimpi. Oke, ini yang pertama, jadi Ohto Ai mengalami sebuah lucid dream, dimana dia mampu bergerak secara bebas dan bisa melakukan apa saja di dunia itu. Awalnya dalam mimpi itu, dia bertemu dengan sebuah kumbang yang tadinya mati dan telah dikubur, tiba-tiba bangkit dan berbicara dengannya. Dalam pembicaraan kumbang tersebut mengatakan " apa kau tidak suka dengan mimpi" dari situ kita bisa mengambil titik kalau yang dialami Ohto Ai adalah mimpi atau lucid dream.
Mahluk Aneh Dan Creepy. Dan, di dalam dunia mimpi ini ada sebuah mahluk yang sangat creepy menurut aku dan mencoba untuk menakut-nakuti Ohto Ai tapi tidak membunuhnya. Jadi mahluk tersebut hanya menakut-nakutinya. Karena, aku lihat di episode pertama kemarin, sepertinya mahluk-mahluk itu, tidak ada tanda-tanda ingin membunuh si Ohto. Kecuali,si Ohto menghalangi mahluk tersebut. Ohto sempat tertusuk oleh mahluk aneh tersebut walaupun lukanya langsung hilang. Eits, tapi ini sekedar opini aku aja, lanjut baca.
Telur Dan Seorang Perempuan. Setelah bangun dari lucid dream pertama (setelah bertemu kumbang) dia mendapat sebuah telur yang sangat keras di tempat tidurnya. Telur tersebut membuat ia sangat ingin mencari tahu apa yang sebenarnya terjadi dengannya. Akhirnya dia memutuskan kembali ke tempat itu (mimpinya). Nah, disini dia tiba-tiba ada di sebuah sekolah, dan bertemu dengan mahluk creepy tersebut. Dia lari ke toilet dan bertemu dengan tisu toilet yang bisa berbicara. Dan menyuruhnya untuk memecahkan telur tersebut, dan telur itu berisi seorang pelajar perempuan.


Kurumi Seijou Dan Masa Lalu Ohto. Gadis yang keluar dari telur tersebut bernama Kurumi. Entah bagaimana bisa dia berada dalam telur dan ada di dunia itu, tapi disini yang menarik, dia mengatakan mahluk itu akan hilang ketika bel sekolah berbunyi. Hmm. Dan disini juga terungkap masa lalu Ohto, yang ternyata dia selalu di bully oleh temanya karena matanya tersebut. Dia juga sempat memiliki sahabat bernama Nagase Koito, yang meninggal karena bunuh diri di sekolahnya. Singkat cerita, setelah pertemuannya dengan Kurumi, Ohto mulai percaya mungkin Kurumi itu sama dengan Koito jadi dia mencoba menyelamatkannya. Tapi, sayangnya Kurumi juga ikut menghilang setelah diselamatkan.
Setelah kejadian diatas Ohto tentunya kembali sedih, tapi suara misterius mengatakan kalau dia melindungi banyak orang dia mungkin bisa menyelamatkan Koito. Akhirnya Ohto pun bertekad untuk meyelamatkan banyak orang seperti Kurumi. Tapi setelah kembali ke dunia nyata, ternyata tusukan monster berefek ke dirinya, diapun dilarikan ke rumah sakit. Setelah sembuh diapun kembali ke mimpi tersebut dan melihat sebuah entah apa itu, tapi sepertinya berhubungan dengan semua ini. Dia juga bertemu dengan orang aneh bernama Acca dan Ura Acca. Yang mengatakan kalau tidak hanya dia sendiri di dunia mimpi ini, tapi ada orang lain sepertinya.

Kesimpulannya, menurut pendapatku sendiri mungkin yang dialami oleh Ohto Ai ini, adalah suatu masalah yang pernah dihadapinya di dunia nyata, seperti pembullyan, bunuh diri dan pertemanan. Bisa dibilang kalau mahluk aneh dan semua itu adalah perwujudan dari dunia nyata. Just my opinion by the way. Untuk segi animasi dan grafik ini anime bagus banget, karena serasa menonton anime movie.

Jadi seperti itu cerita, review dan opini aku dari episode pertama anime Wonder Egg Priority. Gimana apakah kalian suka dengan anime ini? Kalau aku, jujur suka banget karena banyak nilai kehidupan jika kalian perhatikan lebih dalam. Sekian artikel kali ini, semoga bermanfaat ya!♥️

Jangan lupa untuk kalian Naruto & Boruto lovers untuk mengunjungi dan support blog my partner disana akan ada artikel seputar :  Info Anime Naruto & Boruto

Posting Komentar

3 Komentar

Emoji
(y)
:)
:(
hihi
:-)
:D
=D
:-d
;(
;-(
@-)
:P
:o
:>)
(o)
:p
(p)
:-s
(m)
8-)
:-t
:-b
b-(
:-#
=p~
x-)
(k)