Mengenal Liebe Iblis Asta Dan Kekuatannya Dalam Anime Black Clover!

Pinterest

Asta merupakan seorang penyihir yang menggunakan kekuatan iblis. Asta terlahir tanpa sihir, walaupun begitu Asta tidak pernah menyerah akan impiannya menjadi kaisar sihir. Berbicara tentang kekuatan Asta, kita semua tau dia bisa menggunakan kekuatan iblis berkat Grimore berdaun 5 yang ia miliki. Namun, tahukah kamu siapa iblis Asta ini?. Maka dari itu, dalam artikel kali ini, mari kita mengenal lebih dekat dengan iblis tersebut dan apa saja kekuatan yang dimiliki Asta berkat iblis itu.

Iblis Asta bernama Liebe. Liebe merupakan sosok yang tidak memiliki kekuatan sihir. Dan karena hal itu ia disiksa terus menerus di dunia bawah oleh iblis lain. Sama seperti Asta bukan? Hanya saja bedanya Asta tidak pernah disiksa. Ia sempat tersesat di dunia kehidupan dimana tepatnya yaitu di Kerajaan Clover. Karena manusia takut oleh iblis, diapun lari ke hutan dan akhirnya bertemu Licita. Nah, Licita akhirnya mengadopsi Liebe dan nama "Liebe" itu diberikan oleh Licita. Dan ternyata Licita sendiri merupakan ibu dari Asta yang sebenarnya.

Nah, disini mulai sinkron hubungan Asta dengan Liebe dan terbukti itulah yang menyebabkan Asta tidak memilki kekuatan sihir. Namun, tentunya Liebe sang iblis bukanlah iblis yang lemah. Inilah kekuatan iblis Liebe dan kekuatan sejati dari iblis Asta!

1. Anti Magic

Liebe pada dasarnya memiliki kekuatan Anti Sihir dalam dirinya. Liebe berada dalam Semanggi Berdaun 5 yang terus digunakan Asta untuk bertarung. Itulah kenapa pedang Asta mampu menetralkan segala macam sihir.

Anti Sihir ini merupakan kekuatan Asta yang sangat luar biasa. Dimana Asta bisa menghapus bahkan menghilangkan segala macam sihir dari musuhnya. Itulah kenapa Liebe bukanlah iblis yang lemah

2. Devil Possesed

Asta memiliki akses untuk kekuatan iblis Liebe yang ada di Grimore Berdaun 5 miliknya. Semakin banyak Asta menggunakan Anti Sihir, tubuhnya akan berubah menjadi hitam dan akan sedikit menyerupai iblis.

Devil Possesed sendiri juga punya batasan agar Asta tidak boleh terlalu lama menggunakannya. Itulah sebabnya Asta terus berlatih untuk mengendalikan seluruh kekuatan iblisnya.

3. Black Asta

Black Asta meruapakan kekuatan iblis yang dipelajari Asta saat berada di desa para penyihir. Saat itu, Asta bertarung dengan Ratu Penyihir yang membuka batasan Anti Sihir milik Asta yang membuat Asta kehilangan kendali akan iblisnya.

Kemampuan tersebut akhirnya terus dipelajari Asta hingga ia dapat menutupi seluruh tubuhnya dengan Anti Sihir dan mengalirkan kekuatannya ke seluruh tubuhnya.

4. Anti Magic Sword

Asta juga telah memiliki 3 pedang berbeda yang dapat ia kuasai saat ini. Salah satunya yaitu Anti Magic Sword, yang mampu menetralkan segala macam sihir. 2 pedang lainnya juga tidak kalah kuatnya dengan Anti Magic Sword.


Anti Magic juga dapat menyembuhkan berbagai macam sakit ataupun dampak sihir yang diterima Asta. Ia hanya perlu menyentuhkan pedang tersebut ke area yang terkena sihir.

5. Demon Slayer Sword

Ini merupakan pedang pertama yang diterima oleh Asta dari Grimore berdaun 5 miliknya. Dan merupakan salah satu dari 3 pedang terkuat yang saat ini dimiliki oleh Asta.

Pedang pembunuh iblis ini dapat diperbesar hingga ukuran dan jarak serangnya. Asta melatih pedang ini ketika di Kerajaan Heart dan ia mampu mengendalikan kekuatan ini sehingga ia mampu menyerang ke area yang lebih jauh.

6. Demon Dwaller Sword

Pedang yang bisa membuat Asta terbang dan memiliki efek serangan yang sangat kuat. Pedang ini mampu menyerang musuh dari jarak jauh sehingga serangan Asta jadi lebih lebih luas. Dengan menggunakan pedang ini ia juga mampu menebas sihir musuh dari jarak yang sangat jauh.

Selain itu, keunikan dari pedang ini adalah pedang ini juga bisa meminjam sihir dari orang terdekatnya yang dapat dijadikan alat serang dan bertahan. Kalau Anti Magic dapat menyerap dan menyembuhkan, pedang ini bisa meminjam sihir.

7. Demon Destroyer Sword

Pedang ini merupakan pedang yang di dapat Asta saat pertarungannya dengan Licht sang pemimpin Elf. Saat itu Asta mendapatkan pedangnya dan menjadikan itu miliknya. 

Kekuatan dari pedang ketiga ini adalah "sebab" yaitu kekuatan yang mampu membatalkan sihir apapun, bahkan sihir reinkarnasi tidak akan berdaya melawan pedang ini.

8. Yami Slasher's Katana 

Ketika pertarungan Yami dan Asta melawan pemimpin dari Dark Triad yaitu Dante, Yami meminjamkan pedangnya untuk menebas Dante di akhir. Ketika itu Asta menggabungkan menggabungkan Katana milik Yami dengan kekuatan iblis miliknya.

Dan saat itu juga, Dante berhasil ditebas dengan kekuatan penuh melalui kekuatan baru yang dipinjamkan oleh Liebe dan mampu mengalahkan Dante dalam sekejap.

So, itudia identitas dari Liebe dan kekuatan yang dimiliki oleh iblis Asta. Bisa dikatakan, mungkin iblis Asta ini merupakan salah satu dari iblis terkuat selain Lucifero. Selain itu, di chapter 282 kemarin Asta juga memperlihatkan mode barunya yaitu Unite Mode yang akan aku bahas di artikel berikutnya.  Liebe dan Asta akan terus bertambah kuat kedepannya. Sekian dari artikel kali ini semoga bermanfaat ya♥️

Buat kalian yang ingin mengetahui informasi seputar anime Naruto & Boruto, kalian bisa mengunjungi blog my partner: SkyTsukoyomi

Posting Komentar

4 Komentar

Emoji
(y)
:)
:(
hihi
:-)
:D
=D
:-d
;(
;-(
@-)
:P
:o
:>)
(o)
:p
(p)
:-s
(m)
8-)
:-t
:-b
b-(
:-#
=p~
x-)
(k)