Mengenal Sang Kohai Iblis Ichika Amasawa Dari Classroom of The Elite

Pinterest

Youzitsu atau Classroom of The Elite merupakan salah satu anime atau light novel yang cukup populer di telinga anime lovers. Saat ini, seri dari light novel anime Youzitsu sendiri sudah berada di Second Years volume 4.5. Walaupun garapan dari season 2 anime ini belum terdengar beritanya hingga sekarang, seri light novel yang ditulis oleh Kinugasa Shougo ini semakin menarik. Tentunya di seri Second Years anime ini, kita telah diperlihatkan banyak karakter baru dari tahun pertama yang muncul. Sejak pertama kali seri Second Years ini keluar, banyak peminat yang telah menantikannya.

Di seri tahun kedua atau Second Years kita akan mengenal nama-nama dari karakter baru yang merupakan adik kelas atau kohai dari Kiyotaka Ayanokouji. Karakter-karakter tersebut seperti Nanase Tsubasa (1D), Housen Kazuomi (1D),  Ichika Amasawa (1A), Yagami Takuya (1B), Sakurako Tsubaki (1C) dan Utomiya Riku (1C). Mereka adalah beberapa karakter yang berperan penting di cerita kali ini.

Nah, dari beberapa karakter menarik yang ada diatas, saya ingin membahas salah satu karakter yang menurut saya cukup unik dan tentunya sangat kuat, yaitu Amasawa Ichika. Karakter siswi satu ini memiliki tampilan yang waifulable dan cukup keren menurut saya. Dan salah satu karakter favorit saya sejauh ini.

Kepribadian Amasawa Ichika
Youzitsu-Fandom

Amasawa Ichika  merupakan siswi tahun pertama dari kelas 1-A SMA Koudo Ikusei. Ia, memiliki penampilan yang mungil dengan rambut berwarna merah keunguan bergaya twintail dan selalu memiliki tawa layaknya iblis kecil. Karena penampilan Amasawa yang seperti itu yang membuat Kiyotaka menyebutnya Iblis kecil. Seperti siswa Koudo Ikusei pada umumnya, dia mengenakan pakaian seragam yang biasa dipakai oleh siswa disana pada umumnya, seperti seragam olahraga merah putih dan seragam dengan jaz merah yang melambangkan Koudo Ikusei.

Amasawa sendiri memiliki sifat yang centil dan sangat berani dalam melakukan sesuatu. Dia juga merupakan karakter yang tidak akan segan memperlihatkan keberaniannya. Dia juga merupakan karakter yang sangat lihai dalam berbicara serta bersandiwara. Dengan kata-kata yang dikeluarkannya itu mampu memberikan manipulasi tersindiri terhadap lawan bicaranya. Selain itu, dia sangat hebat dalam memancing amarah setiap siswa yang memiliki kebencian terhadap sesuatu. 

Kemampuan Amasawa Ichika
Youzitsu-Fandom

Kemampuan Amasawa Ichika tidak seperti murid pada umumnya. Ia memiliki kekuatan serta kecerdasan yang luar biasa dan diatas rata-rata. Hal ini dikarenakan dia merupakan siswa yang hampir sama dengan Kiyotaka yaitu White Room. Ichika merupakan salah satu anak yang berasal dari tempat tersebut. White Room merupakan suatu tempat atau proyek yang dikembangkan untuk penelitian dan bertujuan untuk menciptakan manusia dengan kualitas tinggi. Seperti kekuatan, kecerdasan dan ketangkasan melebihi manusia biasa. 


Kemampuan bertarung Amasawa Ichika sendiri memiliki nilai unggul menurut Kiyotaka. Bahkan ia memiliki kemampuan bertarung diatas Sudou ataupun Ryuuen. Jikalau Ichika kalah dalam hal kekuatan, dia juga masih bisa mengandalkan teknik tingkat tinggi miliknya. Hal ini juga telah terbukti ketika pertarungannya melawan Horikita dan Ibuki. Mereka berdua, harus bersusah payah untuk bisa mengalahkan iblis kecil ini. Namun, Ichika memiliki satu kelemahan, yaitu staminanya yang mudah menurun, karena Ichika lahir dengan keadaan IVF (In Vitro Vertilization). Hal inilah yang memberi celah bagi Horikita dan Ibuki untuk mengalahkannya.

Hubungan
Youzitsu-Fandom

Meskipun memiliki kemampuan bertarung serta kecerdasan tingkat tinggi dan lihai dalam berbicara, faktanya Amasawa sendiri tidak memiliki banyak teman bahkan dikelasnya sendiri, kemungkinan cukup banyak yang membencinya. Wajar saja, meskipun sangat lihai dalam berbicara, Ichika memiliki yang sangat centil dan berani. Itulah salah satu penyebab ia tidak memiliki teman.

Saat ini diketahui ada 3 orang siswa yang berasal dari White Room atau kita singkat saja sebagai WR, yaitu Kiyotaka Ayanokouji (2D), Amasawa Ichika (1A) dan Yagami Takuya (1B). WR mengirimkan dua siswa tersebut dengan tujuan untuk mengeluarkan (DO) Kiyotaka dari Koudo Ikusei dengan cara apapun. Namun bagi Amasawa Ichika, Kiyotaka merupakan orang yang ia kagumi dan Ichika sendiri juga mengatakan kalau ia berada di pihak Kiyotaka.

Nah itudia pengenalan kita dari salah satu iblis kecil bernama Amasawa Ichika. Ichika ini merupakan salah satu karakter Youzitsu yang menurut saya sangat luar biasa dan saingan favorit saya yaitu Sakayanagi Arisu dan Karuizawa Kei. Sekian dari artikel kali ini, semoga bermanfaat❤

Buat kalian yang ingin mengetahui informasi seputar teknologi, anime Naruto & Boruto, kalian bisa mengunjungi blog my partner: SkyTsukoyomi

Posting Komentar

8 Komentar

Emoji
(y)
:)
:(
hihi
:-)
:D
=D
:-d
;(
;-(
@-)
:P
:o
:>)
(o)
:p
(p)
:-s
(m)
8-)
:-t
:-b
b-(
:-#
=p~
x-)
(k)